KOBA – Peringatan Isra Mikraj masih terus dirayakan masyarakat Kabupaten Bangka Tengah. Kali ini SMP Negeri 1 Koba menggelar kegiatan peringatan Isra Mikraj yang turut dihadiri oleh Wakil Bupati Bangka Tengah, Efrianda, Selasa (20/01/2026).
Mengusung tema “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad Saw: Wujudkan Generasi SMP Negeri 1 Koba yang Religius, Berprestasi, dan Beradab, Tanpa Perundungan”, kegiatan ini menghadirkan narasumber yakni Waryudi selaku Kepala Bidang Perlindungan Anak DPPKBPPPA Kabupaten Bangka Tengah dan Ustaz Jaya Jailani. Tampak siswa-siswi mendengarkan materi yang disampaikan dengan saksama dan antusias.
Efrianda menyampaikan kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur umat Islam kepada Allah Swt.
“Pagi ini kita berkumpul di halaman SMPN 1 Koba dalam rangka memperingati hari besar Islam, yaitu Isra Mikraj. Ini bukan sekadar acara seremonial tapi ini bentuk rasa syukur kita kepada Allah Swt. dan Nabi Muhammad Saw. atas rida dan karunia-Nya sehingga kita sampai hari ini diberikan kekuatan dan kemampuan untuk menjalankan syariat Islam yang diajarkan Nabi Muhammad Saw,” tutur Efrianda.
Efrianda juga menekankan pentingnya menjadikan peringatan Isra Mikraj sebagai momentum untuk membentuk karakter pelajar yang berakhlak mulia serta menjauhi segala bentuk perundungan di lingkungan sekolah. Ia mengatakan bullying tidak hanya berdampak pada korban, tetapi juga merusak masa depan pelaku.
“Saya berharap anak-anak SMP Negeri 1 Koba dapat meneladani akhlak Nabi Muhammad Saw. dalam kehidupan sehari-hari, saling menghormati, saling menghargai, dan tidak melakukan perundungan dalam bentuk apa pun. Sekolah harus menjadi tempat yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi semua siswa,” ujar Efrianda.
Sementara itu, salah seorang siswi SMP Negeri 1 Koba, Khonsa Nafisah Hanun (13) merasa bersyukur mendapatkan ilmu yang sangat penting hari ini.
“Saya mendapatkan ilmu bahwa membully sangat tidak bagus untuk perkembangan siswa-siswa dan juga saya mendapatkan ilmu tentang Isra Mikraj bahwa Isra Mikraj itu perlu jalan yang panjang yang mungkin kita tidak bisa membayangkannya,” kata Khonsa.
Selanjutnya dirinya juga mengajak untuk tidak melakukan tindakan perundungan kepada siapapun.
“Berhentilah membully kepada teman-teman, stop bully karena bully tidak akan membuat kita sukses di masa depan,” ucap Khonsa.
Turut hadir dalam kegiatan ini, yakni Kepala Dinas Pendidikan Bateng dan Kepala SMPN 1 Koba.* Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah
Penulis: Deanty N.
Editor: Asti Pradiajayanti
Fotografer: Prayogi J.















