Wakili Beltim Combat Eagle Raih Juara II

banner 120x600


Manggar, DiskominfoSP Beltim – Combat Eagle Karate Team (CEKT) menjadi Juara Umum II pada Kejuaraan Daerah Lembaga Karate Do Indonesia (Lemkari) Shotokan Style Competition di Pendopo Tanjung Kelayang Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung, 28 – 29 September 2024.

Ranting/Club Perguruan Karate INKAI asal Kecamatan Kelapa Kampit ini mewakili Kabupaten Belitung Timur dalam kejurda yang diikuti oleh 140 atlet dari 10 perguruan dan dojo se Pulau Belitung. CEKT berhasil memperoleh 15 emas, 10 perak dan 10 perunggu.

Kepala Pelatih CEKT, Syukur Maulana melalui rilis yang dikirimkan ke Diskominfo Beltim, Senin (30/9/24), mengungkapkan perguruannya menurunkan 24 atlet dan 5 official dalam kejuaraan yang berlangsung selama dua hari tersebut.

“Untuk mengikuti kejuaraan ini persiapan kita sekitar tiga bulan. Dengan trainingcamp Terpusat satu bulan menjelang pertandingan 6 kali dalam satu minggu,” ungkap Lana sapaan Syukur Maulana.

Pada Kejuda ini kata Lana, diikuti oleh atlet kategori pelajar mulai dari usia 6 sampai dengan 17 tahun. Ajang ini yang merupakan uji coba tim untuk persiapan seleksi Kejurda Pelajar Tim Karate Kabupaten Beltim, dalam menghadapi Kejurda Pelajar Provinsi Kepulauan Bangka-Belitung Tahun 2025 mendatang.

“Karena Kabupaten Beltim menjadi tuan rumah dalam ajang Kejurda Pelajar, untuk itu butuh persiapan yang matang, latihan yang terprogram dan butuh evaluasi dari pertandingan atau uji coba yang dilakukan,” kata Lana.

Lana yang juga pengurus Forki Kabupaten Beltim ini berharap dengan prestasi yang ada saat ini akan menjadi proyeksi untuk menghadapi Kejurda pelajar. Dia pun menargetkan tim karate Kabupaten Beltim akan menjadi juara Umum.

“Insyaallah kita akan terus latihan dan mengikuti kejuraan karate untuk meningkatkan pengalaman tanding anak-anak kita. Mudah-mudahan pada ajang kejurda nanti tim Karate Beltim dapat meraih Juara Umum,” harapnya. @2!

*EMAS*

1. Kata Beregu SD Putra : Moses Indira Sitorus, Dzakwan Raihan, Reagen Tristan Rusmin

2. Kata Beregu SMP Putra : Rizky Ramadhan, Ezra Annatra, Rener Jonathan Sitorus

3. Kata Beregu SMA Putra : Yofi Alpiandi, Naufal Alghifari, Daffa Ibnu Hafidz

4. Kata Perorangan Usia Dini Putra : Moses Indira Sitorus

5. Kata Perorangan Pra Pemula Putra : Dzakwan Raihan

6. Kata Perorangan Pra Pemula Putri : Anna Gracela Uly Aritonang

7. Kata Perorangan Pemula Putra : Rizky Ramadhan

8. Kata Perorangan Kadet Putra : Naufal Alghifari

9. Kata Perorangan Kadet Putri : Riffah Khairiyah

10. Kumite Pra Pemula -30 Kg Putri : Anna Gracela Uly Aritonang

11. Kumite Pra Pemula -35 Kg Putra : Dzakwan Raihan

12. Kumite Pemula -45 Kg Tegar : Rizky Ramadhan

13. Kumite Pemula +45 Kg Putra : Tegar Pratama

14. Kumite Kadet +50 Kg Putri : Riffah Khairiyah

15. Kumite Kadet -55 Kg Putra : Yofi Alpiandi

*PERAK*

1. Kata Perorangan Usia Dini Putra : Reagen Tristan Rusmin

2. Kata Perorangan Usia Dini Putri : Hanifa Mulia Sari

3. Kata Perorangan Kadet Putri : Bunga Natasyha

4. Kata Perorangan Junior Putra : Ferly Ferdiansyah

5. Kumite Usia Dini +25 Kg Putri : Aura Safira

6. Kumite Pemula -42 Kg Putra : Aaliyah Noya Risdianto

7. Kumite Pemula +45 Kg Putra : Ezra Annatra

8. Kumite Kadet -50 Kg Putri : Bunga Natasyha

9. Kumite Kadet +55 Kg Putra : Naufal Alghifari

10. Kumite Beregu Kadet-Junior Putri : Aaliyah Noya Risdianto, Riffah Khairiyah, Bunga Natasyha.

*PERUNGGU*

1. Kata Beregu SMA Putri : Aaliyah Noya Risdianto, Riffah Khairiyah, Bunga Natasyha

2. Kata Perorangan Kadet Putra : Ezra Annatra

3. Kata Perorangan Kadet Putra : Rener Jonathan Sitorus

4. Kata Perorangan Pemula Putri : Aaliyah Noya Risdianto

5. Kumite Usia Dini -30 Kg Putra : Reagen Tristan Rusmin

6. Kumite Pemula -45 Kg Putra : Kendy Prasetya

7. Kumite Pemula +45 Kg Putra : Haikal Alif

8. Kumite Kadet +55 Kg Putra : Irsan Pratama

9. Kumite Junior -55 Kg Putra : Ferly Ferdiansyah

10. Kata Beregu Kadet-Junior Putra : Yofi Alpiandi, Naufal Alghifari, Rizky Ramadhan, Ferly Ferdiansyah, Daffa Ibnu Hafidz



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *